Diet pasca bedah adalah pengaturan makan yang diberikan kepada pasien yang telah menjalani pembedahan.
Tujuan diet pasien pasca bedah : Mengupayakan agar status gizi pasien segera kembali normal untuk mmpercepat proses penyembuhan dan meningkatkan daya tahan tubuh pasien dengan cara:
1). Memberikan kebutuhan dasar (cairan, energi, protein).
2). Mengganti kehilangan protein, glikogen, zat besi, dan zat gizi lain.
3). Memperbaiki ketidakseimbangan elektrolit dan cairan.
Bahan makanan yang dianjurkan dikonsumsi pada diet pasien pasca bedah, yaitu :
1). Sumber protein, seperti : susu, es krim, yoghurt, telur ayam, tahu giling , margarin dan mentega.
2). Sumber karbohidrat, seperti : kentang, gelatin, tapioka dibuat puding.
3). Sayuran sebaiknya dibuat jus dan dikentalkan dengan gelatin.
4). Buah untuk pasien pasca bedah dibuat jus, jel dan pure.
5). Bumbu yang masih diperbolehkan untuk pasien pasca bedah, seperti garam, bawang merah, gula dan kecap.
Contoh makanan yang diberikan :
1). Pagi : teh, Pukul 10.00 wib : air bubur kacang hijau, Siang : kaldu jernih dan air jeruk. Pukul 16.00 wib : teh, Malam : kaldu jernih, air jeruk.
2). Pagi : bubur sumsum, telur ½ matang, susu, jus tomat , Pukul 10.00 wib : bubur kacang hijau, Siang : bubur tepung beras, semur daging giling, tim tahu, jus pepaya, Pukul 16.00 Wib : pudding maizena, Malam : bubur tepung beras, semur tahu halus, sari jeruk, Pukul 20.00 wib : susu.
Referensi :
Braga M, Ljungqvist O et al. ESPEN Guideline on Parenteral Nutrition on Surgery. Clin Nutr 2009,28: 378-86.
Diet Pra dan Pasca Bedah, bahan mata kuliah dietetik terapi gizi pasien, UHAMKA 2014
Penuntun Diet dan Terapi Gizi, edisi 4 Persatuan Ahli Gizi Indonesia, Asosiasi Dietisien Indonesia, Jakarta: EGC Penerbit Buku Kedokteran. 2019
Sjamsuhidajat, R., Dc Yong Wim (1998) Buku Ajar Ilmu Bedah, Jakarta: EGC Penerbit Buku Kedokteran
Sumber gambar :
Freepik (Top view different fresh fruits inside plates with notepad on white background color tropical health exotic berry tree ripe diet) https://www.freepik.com/free-photo/top-view-different-fresh-fruits-inside-plates-with-notepad-white-background-color-tropical-health-exotic-berry-tree-ripe-diet_15297451.htm#fromView=search&page=1&position=40&uuid=a7364b29-09ff-4377-a258-cd758cad2ca9