Menjelang tahun baru biasanya diikuti dengan resolusi yang akan kita capai di kemudian hari. Salah satu resolusi yang selalu terjadi tiap tahun adalah ingin mencapai body goal atau memiliki tubuh yang ideal, tapi yang terjadi makanan sudah dikurangi tapi berat badan tidak kunjung turun atau malah bertambah, berikut ini sedikit tips bagaimana kita dapat mengurangi berat badan dengan aman.
Menurut WHO, Body Mass Index adalah indeks statistik yang digunakan untuk menghitung perkiraan lemak tubuh pada pria dan wanita dari segala usia menggunakan berat badan dan tinggi badan. Dari perhitungan BMI ini seseorang dapat mengetahui apakah tubuhnya masuk kedalam kategori underweight, normal, pra-obesitas, atau obesitas. Bagi orang yang memiliki BMI lebih atau overweight pastilah ingin menurunkan berat badan salah satu cara yang dilakukan adalah dengan mengurangi jumlah makanan yang dikonsumsi per harinya. Beberapa mungkin dapat dengan mudah menurunkan berat badan dengan cara ini tapi tidak untuk yang lainnya.
Berikut beberapa tips dalam menurunkan berat badan dengan aman;
1. Lakukan Aktivitas Fisik
Melakukan aktivitas fisik secara teratur dapat menurunkan atau mempertahankan berat badan yang sehat. Kalori yang masuk kedalam tubuh digunakan melalui aktivitas fisik kemudian akan berubah menjadi energi yang dapat digunakan oleh tubuh.
Manfaat aktivitas fisik yang dilakukan secara teratur minimal 30 menit/hari dan terukur, antara lain
· Menjaga kesehatan agar terhindar dari penyakit;
· Meningkatkan kekuatan otot dan daya tahan tubuh ;
· Mencegah penyakit jantung dan stroke;
· Membuat wajah dan tubuh lebih segar ;
· Mencegah penambahan berat badan ;
· Meningkatkan percaya diri;
· Mengurangi stress dan emosional ;
· Membuat tidur lebih nyenyak ;
· Meningkatkan kualitas hubungan seksual.
2. Konsumsi Gizi Seimbang
Menurunkan berat badan tidaklah berarti kita mengurangi porsi makan menjadi sangat sedikit atau bahkan tidak makan sama sekali. Kebanyakan orang sering keliru dalam mengatur asupan yang masuk ke tubuh Ketika ingin berdiet, kerapkali yang terjadi adalah dengan cara mengurangi frekuensi makan, tidak mengonsumsi satu jenis sumber zat gizi atau malah hanya mengonsumsi satu jenis zat gizi saja, atau dengan mengonsumsi makanan jauh di bawah kebutuhan energi harian mereka. Berikut anjuran dalam mengatur pola konsumsi asupan untuk menurunkan berat badan:
· Memenuhi angka kecukupan gizi , karena jika tidak terpenuhi kebutuhan sehari akan berakibat tubuh menjadi lemas;
· Kurangi konsumsi GGL (Garam Gula Lemak) dengan anjuran batas maksimal harian: 1sendok teh garam, 4 sendok makan gula, 5 sendok makan lemak;
· Mencukupi kebutuhan air putih sekitar 8 gelas per hari ;
· Berpedoman pada gizi seimbang
3. Atur Pola Tidur/Istirahat
Tidur yang cukup dan berkualitas berperan penting dalam Upaya penurunan berat badan yang sehat.
Ketiga paparan diatas tersebut dapat membantu kita menurunkan berat badan. Perlu diingat, mengurangi porsi makan saja tidak cukup, tetapi harus dibantu oleh ketiga hal di atas. Setidaknya, upaya tersebut dapat mengurangi kontribusi dari pengaruh genetik atau keturunan yang menyumbang sebagian dari variansi ukuran tubuh kita.
Referensi:
P2PTM Kemenkes RI (11 Januari 2019), Apa saja manfaat aktivitas fisik 30 menit https://p2ptm.kemkes.go.id/infographic/apa-saja-manfaat-aktivitas-fisik-30-menit-setiap-hari [diakses pada tanggal 12 Desember 2023 pukul 9.49 WIB]
Kemenkes RI (2 Maret 2017). Dukung CERDIK Dukung Germas URL https://twitter.com/KemenkesRI/status/837223360161468416 [diakses pada tanggal 19 Desember 2023 pukul 10.49 WIB]
Kemenkes RI (30 Juli 2022). Piring Makan Model T, Diet Sehat untuk Menurunkan Berat https://yankes.kemkes.go.id/view_artikel/729/piring-makan-model-t-diet-sehat-untuk-menurunkan-berat-badan [diakses pada tanggal 15 Desember 2023 pukul 10.20 WIB]