Kamis, 25 Agustus 2022 09:25 WIB

Safety Anak (Bahaya Gadget pada Anak)

Responsive image
19246
Ns. Yulia Candra Lestari., S.Kep - RS Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang

A.     Pengertian Gadget

Gadget merupakan istilah yang berasal dari bahasa Inggris yang artinya perangkat elektronik kecil yang memiliki fungsi khusus (smartphone dan laptop).

Dalam perkembangannya, gadget mengalami perluasan arti. Sekarang gadget tidak hanya diartikan sebagai (bentuk fisik) elektronik, tetapi sudah berkembang artinya dalam (bentuk visual) software. Tetapi artinya masih sama, yaitu sebuah fitur untuk mempermudah kegiatan manusia.

Secara garis besar, pengertian gadget adalah object teknologi yang memiliki fungsi tertentu yang mana teknologi tersebut sering dianggap sebagai hal yang baru dan selalu mengalami perkembangan. Gadget selalu ‘dikemas’ secara cerdik melebihi teknologi yang ada sebelumnya.

B.      Dampak Positif dan Negatif Gadget

1.      Dampak Positif

a.    Dapat mencari permainan edukatif  

Didalam gadget juga ada berbagai macam permainan edukatif yang dapat memberi rangsangan terhadap otak anak, dan pola permainan ini dapat disesuaikan dengan usia anak tersebut. Ini adalah salah satu media belajar yang akan membuat anak merasa senang. Anak-anak akan cepat sekali merasa bosan jika harus belajar dengan melihat buku saja atau duduk didepan meja. Berbed ketika anak diberi permainan yang dapat merangsang otaknya untuk berfikir, anak tidak akan menyadari bahwa dirinya sedang belajar.

b.    Belajar tanggap teknologi 

Dengan zaman yang serba canggih ini tentunya kita tidak dapat membatasi keingin tahuan anak dan juga tidak dapat membatasi keinginan anak tentang gadget. Dampingi anak ketika sedang bermain gadget, berikan informasi yang dibutuhkan dengan menggurui. Berikan informasi yang jelas tentang cara menggunakan gadget dan hal-hal apa saja yang dapat merusak gadget. Dengan demikian maka anak-anak belajar untuk dapat menggunakan gadget dengan baik.

c.     Dapat mencari informasi pendidikan yang inovatif   

Ini juga yang akan menambah pengetahuan bagi sang anak, tanpa anak sadari. Dengan media sosial yang dapat memberikan informasi dan juga materi untuk dapat memuaskan pengetahuan sang anak. Seperti contoh, anak akan dapat belajar bermain piano, belajar membuat gunung berapi,belajar membuat origami, dan sebagainya. Ini juga akan dapat menjadi sebuah kegiatan positif yang dilakukan oleh orang tua.

d.    Melatih fungsi otak

Gadget bermanfaat untuk anak karena memiliki banyak aplikasi untuk melatih koordinasi mata dan tangan mereka. Kecepatan anak untuk belajar menggunakan gadget sangatlah mengagumkan. Hal ini bisa dilakukan dengan cara menekan-nekan keyboard, menggeser-geser layar sentuh.

2.      Dampak Negatif

a.    Bahaya/resiko radiasi

Pengaruh gadget untuk anak yaitu bahaya paparan radiasi, paparan radiasi dari gadget sangat berbahaya bagi kesehatan dan perkembangan anak. Radiasi gadget sangat beresiko mengakibatkan gangguan terhadap perkembangan otak dan sistem imun anak. Anak-anak lebih rentan terhadap resiko radiasi dibandingkan orang dewasa. Selain radiasi sinyal yang terpancar dari gadget, pancaran cahaya monitornya juga tidak baik bagi anak

b.    Hambatan terhadap perkembangan.

Anak yang memiliki ketergantungan dengan gadget cenderung akan mengalami hambatan dan proses perkembangannya. Hal ini karena anak yang asyik bermain gadget jarang bergerak sehingga membuat proses pertumbuhan.

c.     Lambat memahami pelajaran

Kebiasaan anak yang asyik dengan gadget akan berpengaruh terhadap kemampuan otak dalam menangkap informasi. Salah satunya yaitu ketika anak mendapat pelajaran dikelas cenderung sulit untuk memahami apa yang sudah disampaikan guru. Selain itu, anak juga cenderung malas untuk belajar dan membaca buku akibat dari kecenderungan untuk bermain gadget sehingga prestasi akademik menurun.

d.    Beresiko terhadap perkembangan psikologis anak

Terkadang sebagian game ataupun tontonan pada gadget memperlihatkan kekerasan sehingga hal ini berdampak negatif bagi perkembangan psikologis anak. Hal ini membuat anak lebih cenderung ingin melakukan hal yang ditonton/diaminkannya didunia nyata.

3.      Peran Orang Tua bagi anak

a.   Batasi waktu bermain gadget pada anak secara bertahap

b.   Ajak anak bersosialisasi dengan teman sebaya

c.   Sibukkan anak dengan berbagai aktivitas mendidik

d.   Berikan pujian

e.   Jadilah panutan

Referensi:

Aisyah.(2015). Kasus Penggunna Gadget Pada Anak Usia Dini. Di Unduh Pada 16 Oktober 2017 Dari https://aisyahsiti02.blogspot.co.id/2015/02/kasuspengguna-gadget-pada-anak-usia.html.

Efendi, F. (2013). “Pengaruh Gadget Terhadap Perkembangan Anak Usia Dini”. (Online). https://fuadefendi.blogspot.in/2014/01/pengaruh-gadget-terhadapperkembangan.html.

Fauziddin, (2016). Penerapan Belajar Melalui Bermain Balok Unit Untuk Meningkatkan Kreativitas Anak Usia Dini. Jurnal Curicula, 1 (3), 1-11 Ferliana, J. M. (2016). Anak dan Gadget Yang Penting Aturan Main. Di unduh Pada 10 januari 2018 dari https://nakita.grid.id/balita/anak-dangadgetyangpenting-aturan-main?page=2

Putri Puspa Devi . Bahaya Gadget bagi Anak Anak. https://www.hipwee.com/opini/bahaya-gadget-untuk-anak-anak. 2018