Senin, 03 Juni 2024 17:34 WIB

Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045

Responsive image
Humas - RS Ortopedi Prof.Dr.R.Soeharso Surakarta
36

Sukoharjo (1/06) - Setiap tanggal 01 Juni kita teringat momentum yang sangat bersejarah, memperingati Hari Lahir Pancasila. Dan pagi ini, sabtu 01 Juni 2024 pukul 07.00 WIB - selesai seluruh pegawai RSO. Soeharso Surakarta menyelenggarakan upacara bendera.

Sebagai pembina upacara adalah Ners.Ahmad Rizai, S.Kep.,MARS. menyampaikan pidato Kepala Badan Pembinaan Ideologi  Pancasila Republik Indonesia, Yudian Wahyudi. Dalam pidatonya mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama bergotong-royong merawat anugerah Pancasila melalui peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni. Bekerjasama dan berkolaborasi menjaga kerukunan dan keutuhan sebagai wujud pengamalan nilai-nilai Pancasila.

Upacara berlangsung dg khidmat dan ditutup dengan sajian lagu-lagu nasional bertema Pancasila yg dinyanyikan oleh Tim Paduan Suara RSO Soeharso (RSO Choir)..