Selasa, 10 Oktober 2023 09:28 WIB

Tips Menghindari Ngantuk di Tempat Kerja

Responsive image
374
Dini Yulia, SKM, MARS - RSUP Prof. dr. I.G.N.G. Ngoerah

Mengantuk di tempat kerja ?

Sangat luar biasa jika kita dapat beristirahat sejenak dari pekerjaan untuk tidur siang setiap kali membutuhkannya? Sayangnya, ini bukanlah kenyataan bagi kebanyakan orang. Mengantuk karena kelelahan di tempat kerja biasa terjadi, bagi pekerja paruh waktu maupun penuh waktu, shift siang atau shift malam. Ini dapat merusak kinerja dan membuat pekerjaan menjadi kurang menyenangkan. Dan dalam beberapa posisi pekerjaan tertentu, itu bisa sangat berbahaya.

Tips agar tidak mengantuk di tempat kerja

Kesulitan untuk tidak mengantuk di tempat kerja? dengan meminum kopi juga tidak dapat diatasi, maka cobalah beberapa tips berikut:

1.    Jalan-jalan sebelum bekerja

Menghirup udara segar dan menggerakkan tubuh sebelum bekerja dapat membantu tubuh lebih segar. Jalan sebagai olahraga ringan sangat efektif untuk meningkatkan stamina di tempat kerja jika dilakukan saat matahari terbit.

2.    Tidur siang sebelum bekerja

Meskipun sering kali tidak mungkin untuk tidur siang di tempat kerja, tidur siang sebelum bekerja dapat membantu meningkatkan stamina. Ini adalah tips yang sangat penting bagi pekerja shift, yang mungkin diminta untuk bekerja pada jam-jam tertentu atau bergantian. Tidur siang sedikitnya 15 hingga 20 menit sebelum bekerja dapat membantu menghindari mengantuk selama giliran kerja.

3.    Istirahat dari aktivitas sejenak

Duduk atau berdiri diam terlalu lama, seperti di meja sambil mengetik atau mesin kasir, bisa membuat kita merasa lelah dan mengantuk. Sebaiknya kita dapat tetap aktif agar  tubuh lebih energik dan dapat berpikir lebih jernih. Bergerak dan istirahat dari aktivitas sejenak setiap beberapa jam jika memungkinkan. Misalnya, cobalah berjalan-jalan di sekitar kantor atau tempat kerja sambil menerima panggilan telepon, juga dapat mencoba latihan senam peregangan yang dapat dilakukan di sekitar meja kerja.

4.    Jaga agar ruang kerja tetap cerah

Jika kita bekerja pada siang hari, biarkan tirai jendela tempat kerja terbuka agar sinar matahari masuk. Jika bekerja saat gelap atau redup, nyalakan lampu untuk membantu terhindar dari rasa mengantuk.

5.    Minum air

Menyeruput kopi dapat memberikan dorongan energi sementara, tetapi minum air mineral selama bekerja jauh lebih sehat dan juga efektif untuk membuat tidak mengantuk, karena dehidrasi bisa membuat kita lebih sulit berkonsentrasi pada pekerjaan.

6.    Minum kopi

Mengkonsumsi kopi di awal jam kerja dapat menghindari mengantuk di pagi hari. Pastikan untuk mengonsumsinya hanya pada awal jam kerja saja. Meminum kopi terlalu larut dapat mengganggu kualitas tidur setelah bekerja.

7.    Siapkan camilan

Makan camilan sehat di siang hari dapat membantu menjaga gula darah, dan konsentrasi tetap stabil sepanjang hari. Cari makanan dengan campuran protein, karbohidrat, dan lemak sehat. Pilihan camilan yang baik meliputi:

• selai kacang dan biskuit gandum

• granola dan yogurt

• kacang-kacangan dan buah-buahan

8.    Hindari mengonsumsi makanan dan minuman dengan tambahan gula, seperti permen dan minuman soda.

Mungkin sulit untuk fokus pada tugas yang banyak saat kita mengantuk. Jika memungkinkan, selesaikanlah tugas termudah saat lelah karena ngantuk, seperti membalas email, mengarsipkan dokumen, atau mengatur ulang desktop komputer. Biasanya energi akan kembali saat kita menyelesaikan tugas yang lebih sederhana ini.

9.    Gunakan aromaterapi

Simpan lilin wangi atau diffuser minyak esensial di meja kerja kita. Cari wewangian yang kuat dan memberikan energi, seperti melati, jeruk, atau peppermint. Dapat juga dengan  mengoleskan minyak esensial ke tangan dan pelipis untuk membantu agar tetap berenergi sehingga terhindar dari rasa mengantuk.

Beli diffuser minyak esensial dan minyak esensial sekarang!

10.   Menyalakan musik

Mendengarkan musik yang keras dan memberi energi seperti rock atau pop terkadang dapat membantu meningkatkan tingkat energi. Jika bekerja bersama dalam satu ruangan, pastikan untuk memakai headphone agar tidak mengganggu rekan kerja lainnya.

 

Referensi :

Natalie Olsen, R.D., L.D., ACSM EP-C, Healthline – Staying Awake at work