Senin, 27 Februari 2023 09:57 WIB

Berbagi Ilmu Bagi Pengguna Kursi Roda

Responsive image
1062
dr. Ellyana Sungkar, SpK.F.R.,Ped (K) - RSUP dr. Hasan Sadikin Bandung

Hari Rabu, tepatnya tanggal 1 Maret 2023 merupakan Hari Kursi Roda Internasional. Salah satu tujuan hari tersebut diperingati adalah untuk merayakan karya dari jutaan orang yang menyediakan kursi roda, memberikan dukungan dan kepedulian bagi pengguna kursi roda dan menjadikan semua tempat yang lebih baik dan lebih mudah diakses untuk mobilisasi bagi pengguna kursi roda sehingga dapat kita rayakan dampak positif kursi roda dalam kehidupan kita.

Penyebab seseorang menggunakan kursi roda dapat terjadi mulai dari kebutuhan segera/sementara maupun selamanya. Hal ini tergantung kondisi atau penyakit yang menyertai. Kondisi yang disebabkan trauma/kecelakaan dan pemulihan penyakit tertentu dapat bersifat sementara dalam hal membutuhkan kursi roda, sedangkan penyakit yang menyebabkan kelainan saraf, otot dan tulang sehingga mengakibatkan kelemahan anggota gerak bawah maka akan membutuhkan kursi roda yang lebih lama atau menetap.  

Kebutuhan akan kursi roda tidak sesederhana yang kita pikirkan, karena kursi ini memiliki bagian-bagian tertentu, model khusus, dan harus dibuat sesuai kebutuhan pengguna. Berbagai ragam model kursi roda mulai dari manual sampai elektrik, dan setiap bagian dari kursi roda juga beragam ukuran, model serta memiliki tujuan masing-masing. Gambar dibawah ini menunjukkan bagian dari kursi roda secara umum.

Dampak apa saja yang dapat terjadi bagi pengguna kursi roda ?

Kekakuan sendi, pemendekan dan kelemahan otot, penurunan kebugaran pernafasan serta luka tekan pada bokong (decubitus). Dampak secara psikologis juga dapat muncul seperti perasaan tidak mampu bahkan sampai depresi.

Hal-hal apa saja yang harus dipersiapkan dalam menggunakan kursi roda?

Pengetahuan tentang pemakaian dan latihan pencegahan luka tekan merupakan hal penting yang harus diketahui dan dilakukan dalam mempersiapkan diri menggunakan kursi roda. Dorongan psikologis serta persiapan dana kadang juga diperlukan, karena hal ini tidak mudah secara psikologis dan tidak murah secara pembiayaan.

Hal hal apa saja yang dilakukan oleh pengguna kursi roda ?

Latihan kekuatan dan peregangan otot, latihan kebugaran di kursi roda, angkat bokong setiap 15 menit, dan gunakan alas duduk yang empuk dan sesuai bila perlu serta perawatan kebersihan dan fungsi dari setiap bagian kursi roda maupun kebersihan penggunanya.

Kemana harus berkonsultasi untuk mendapatkan kursi roda yang tepat ?

Setiap individu yang membutuhkan kursi roda biasanya disertai suatu kondisi atau keadaan tertentu berupa sakit atau tidak adanya kemampuan berjalan. Oleh sebab itu perlu mendapatkan informasi kebutuhan kursi roda yang tepat sesuai kondisinya. Dokter spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi medik (SpKFR) merupakan dokter spesialis yang mempelajari kursi roda sesuai kebutuhan pasien secara biomekanik.

Mengapa harus mendapatkan layanan rehabilitasi medik?

Layanan rehabilitasi merupakan salah satu layanan kesehatan yang bekerja secara tim yang terdiri dari berbagai professional kesehatan dan dipimpin oleh dokter spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi medik. Kebutuhan dan penggunaan kursi roda bagi seorang pasien dapat diawali dari masalah peresepan yang tepat, pendanaan, pembuatan, cara penggunaan, latihan yang harus dilakukan sampai masalah psikologis yang muncul baik sebelum maupun setelah menggunakannya. Masalah tersebut  dapat dibantu penyelesaiannya melalui  layanan rehabilitasi medik. Bersama dokter SpKFR, tenaga pekerja sosial medik, okupasi terapi, ortotis prostetist dan psikolog, masalah tersebut dapat dibantu terurai satu persatu.  

Kegiatan memperingati hari kursi roda Internasional kali ini Instalasi Rehabilitasi Medik bekerja sama dengan departemen/KSM Ilmu Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi Medik FK UNPAD/RSHS beserta peserta didiknya melaksanakan kegiatan saling berbagi serta menguatkan semangat pengguna maupun orang tua anak pengguna kursi roda seperti dorongan motivasi, berbagi ilmu latihan maupun perawatan penggunaan kursi roda. Pengguna kursi roda ingin tetap aktif di atas kursi rodanya agar hidup tetap berkualitas.   

 

Referensi:

Dolan MJ. Clinical standards for National Health Service wheelchair and seating services in Scotland. Disability and Rehabilitation: Assistive Technology. 2012;8(5):363-72

Wahyuni LK, Tulaar ABM. PERDOSRI. White Book Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi. PERDOSRI, Jakarta 2012

Rossi R, Alexander M, Eckert K, Cuccurullo SJ. Pediatric Rehabilitation. Physical Medicine and Rehabilitation Board Review, Fourth Edition. 2019. 729–820 p.

He C, Shi P. Interface pressure reduction effects of wheelchair cushions in individuals with spinal cord injury: a rapid review. Disability and Rehabilitation. 2020;44(6):826-33

Fung K, Miller T, Rushton PW, Goldberg M, Toro ML, Seymour N, et al. Integration of wheelchair service provision education: current situation, facilitators and barriers for academic rehabilitation programs worldwide. Disability and Rehabilitation: Assistive Technology. 2019;15(5):553-62

Direktorat Bina Pelayanan Medik Spesialistik Departemen Kesehatan Republik Indonesia. Pedoman Pelayanan Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi di Rumah Sakit Kelas, A, B, C dan D.Edisi ketiga. Jakarta:  Direktorat Jendral Bina Pelayanan Medik Departemen Kesehatan Republik Indonesia, 2007.

Khalili M, Kryt G, Mortenson WB, Van der Loos HFM, Borisoff J. Comparison of Manual Wheelchair and Pushrim-Activated Power-Assisted Wheelchair Propulsion Characteristics during Common Over-Ground Maneuvers. Sensors. 2021;21(21):7008

Sumber gambar: producnational.co