JAKARTA – Bertepat pada tanggal 4 September 2021, Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta mengadakan Webinar edukasi dalam rangka memperingati Brain Aneurysm Awereness Month melalui zoom dan siaran live youtube resmi , Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta.
Pada acara webinar edukasi dalam memperingati hari tumor sedunia, dibuka dengan sambutan dari Direktur Utama Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta (dr. Mursyid Bustami, Sp.S(K), KIC, MARS )melalui zoom. Turut menghadirkan pembicara diantaranya: dr. Mursyid Bustami, Sp.S(K), KIC, MARS (Sekilas tentang Aneurisma Otak), dr. Melita, Sp.Rad. (K) (Aneurisma Otak, Deteksi dari Sekarang, Kenali Tanda dan Gejalanya), dr. Ricky Gusanto Kurniawan, Sp.S, dr. Abrar Arham, SpBS., dan dr. Bambang Tri Prasetyo, Sp.S, FINS (Penanganan Terkini Aneurisma Otak) dan sesi sharing pengalaman pasien dengan aneurisma otak bersama Dallas Pratama.
Webinar edukasi dalam memperingati Brain Aneurysm Awereness Month diikuti oleh peserta dari kalangan masyarakat umum dan tenaga kesehatan, dengan harapan melalui webinar edukasi dapat menambah ilmu pengetahuan dan wawasan mengenai aneurisma otak dan dapat mencegah pecahnya aneurisma otak yang dapat menjadi stroke pendarahan.