Kamis, 05 Agustus 2021 14:53 WIB

ILUNI UI bersama ARVI, Bakti Kominfo dan Media Group Resmikan Sentra Vaksinasi ‘Sinergi Sehat”

Responsive image
(RFA-Humas) - RS Pusat Otak Nasional Prof. Dr.dr.Mahar Mardjono Jakarta
757

JAKARTA -  Hari Senin tanggal 26 Juli 2021, Ikatan Alumni Universitas Indonesia (ILUNI UI), bekerja sama dengan 10 Rumah Sakit Vertikal Indonesia (ARVI) yang berada di Jakarta (RSPON, RSCM, RSUP Fatmawati, RSPI Sulianti Saroso, RSJ dr. Soeharto Heerdjan, RSKO, RS Persahabatan, RSJPD Harapan Kita, RSAB Harapan Kita dan RS Kanker Dharmais), Media Group, serta BAKTI KOMINFO mengadakan Sentra Vaksinasi Sinergi Sehat. Kegiatan yang mendukung program vaksinasi pemerintah ini menargetkan peserta vaksinasi sebanyak 2000 orang per hari, dimulai pada 22 Juli – 15 September 2021, diselenggarakan dari hari Senin - Jumat pukul 08.30 – 15.00 WIB di The Garden Hall, The Media Hotel and Towers, Jakarta Pusat.  

Kegiatan peresmian dilanjutkan dengan konferensi Pers yang dihadiri oleh Endang Mariani (Ketua Pelaksana Sentra Vaksinasi Sinergi Sehat), dr. Lies Dina Liastuti, SpJP (K), MARS, FIHA (Ketua ARVI, Direktur Utama RSCM), Anang Achmad Latif (Direktur Utama BAKTI Kominfo), Fifi Aleyda Yahya (VP Corporate Communications Media Group) serta Vera Galuh Sugijanto (Vice President Danone Indonesia) yang berlangsung di Ballroom The Media Hotel Tower pukul10.00 – 12.00 WIB.

Ketua ARVI menyatakan bahwa kondisi saat ini yang dihadapi rumah sakit-rumah sakit, terutama 10 rumah sakit di bawah naungan ARVI ini adalah bagaimana tetap memberikan pelayanan vaksinasi kepada masyarakat disaat yang sama juga harus tetap melakukan pelayanan kesehatan untuk pasien COVI-19 di rumah sakit. Terjadi dilema yaitu tidak dimungkinkan dibukanya sentra vaksinasi di rumah sakit akibat terbatasnya kapasitas ruangan dan lainnya yang bisa mengakibatkan terjadinya kerumunan. Hal ini yang mendasari adanya sentra vaksinasi seperti sentra vaksinasi “Sinergi Sehat” ini yang melibatkan berbagai unsur untuk melakukan pelayanan vaksinasi. Setiap rumah sakit akan mengirimkan masing-masing dua tim yang terdiri dari dokter dan perawat yang bertugas memberikan pelayanan vaksinasi untuk target 2000 masyarakat per harinya.

Berbeda dengan sentra vaksin lainnya,  sentra vaksin ini yang berkolaborasi  dengan 10 rumah sakit vertikal yang memiliki spesialisasi khusus tersendiri. Hal ini sangat membantu skrining awal dan penyiapan calon penerima vaksin agar sesusai sasaran.