Selasa, 03 Agustus 2021 10:08 WIB

Webinar Pengelolaan Komplain Pasien dan Keluarga Pasien pada Era Pandemi Covid-19

Responsive image
(Humas-A.N) - RS Pusat Otak Nasional Prof. Dr.dr.Mahar Mardjono Jakarta
774

JAKARTA - Tepat pada hari Kamis, 25 Juli 2021, Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta melaksanakan webinar pengelolaan komplain era pandemi COVID-19 dilingkungan Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta.

Acara dibuka dengan sambutan dari Direktur SDM, Pendidikan dan Umum (Dr. dr. Andi Basuki Prima Birawa, Sp.S(K),MARS dan menghadirkan Bapak Uud Cahyono, SH, MARS, CLA dari PERSI Jakarta sebagai narasumber pada webinar hari ini

Pada kesempatan webinar kali ini membahas bagaimana penanganan complain diera pandemi COVID-19. Tentu di era pandemi saat ini pro kontra dalam pemberian layanan Kesehatan sangat beragam ditambah dengan perkembangan dan berita yang beredar dikalangan masyarakat membuat potensial complain layanan Kesehatan khususnya penangan COVID-19 semakin tinggi. Dalam papar yang diberikan oleh Bapak Uud Cahyono, SH, MARS, CLA, penangan komplain  dan pemberian informasi kepada keluarga pasien harus dilakukan persuasive .