Selasa, 07 Mei 2024 14:51 WIB

Sertijab Direktur Direktur Medik dan Keperawatan RSPG

Responsive image
IR - RS Paru Dr.M. Goenawan Partowidigdo Cisarua
65

Cisarua Bogor (6/5) - RSP Goenawan Partowidigdo Cisarua Bogor pada hari Senin tanggal 6 Mei 2024 melaksanakan giat serah terima jabatan (Sertijab) Direktur Medik dan Keperawatan di (RSP) Goenawan Partowidigdo di gedung sebaguna Wijaya Kusuma RSP Goenawan Partowidigdo Cisarua Bogor. Serah terima ini dilakukan Sehubungan dengan telah berakhirnya masa jabatan Direktur Medik dan Keperawatan dr. Ni Luh Dharma Kerti Natih, MHSM yang telah mencapai Batas Usia Pensiun (BUP) dan yang bertindak sebagai Pelaksana tugas (Plt) adalah dr. Suwarga Adam (Manajer Pelayanan Penunjang). Sertijab dihadiri dan disaksikan oleh seluruh Direksi, Ketua SPI, Ketua ULP, para Ketua Komite, para Manajer, Kepala IPKP dan Tim Kerja Organisasi dan SDM.

Setelah selesai prosesi penandatanganan naskah Berita Acara, Serah Terima Jabatan, Pakta Integritas dan Penyerahan Memori Jabatan Direktur Medik dan Keperawatan. Direktur Utama (Dirut) RSP Goenawan Partowidigdo, dr. Ida Bagus Sila Wiweka, Sp.P(K)., MARS dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada dr. Ni Luh Dharma Kerti Natih, MHSM atas dedikasinya terhadap RSP Goenawan Partowidigdo Cisarua Bogor dan mendo’akan semoga dr. Ni Luh dapat terus berkarya dan dapat menikmati masa purna bhaktinya bersama keluarga tercinta dengan bahagia serta sehat sentosa. Disamping itu beliau berharap serah terima jabatan ini akan selalu dapat memberikan dampak positif bagi RSP Goenawan Partowidigdo dan masyarakat.

Dalam kesan dan Pesan, dr. Ni Luh Dharma Kerti Natih, MHSM mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada segenap civitas RSP Goenawan Partowidigdo khususnya kepada seluruh tim medis dan keperawatan atas dukungan dan kerjasama yang telah diberikan selama masa jabatannya. Ia juga mengungkapkan keyakinannya bahwa RSP Goenawan Partowidigdo akan menjadi rumah sakit yang lebih baik, semakin maju dan memberikan pelayanan yang lebih baik lagi bagi masyarakat.

Selanjutnya kesan dan pesan dari Manajer yang diwakili oleh Manajer Pelayanan Medik, dr. Dini Wulandari, senada dengan Dirut, menyampaikan rasa terima kasih yang tak terhingga atas bimbingan dan dedikasinya serta mendo'akan yang terbaik untuk dr. Ni Luh dalam menikmati masa purna bhakti.

Giat Sertijab diakhiri dengan sesi do'a, pemberian selamat, foto bersama dan sesi Penyerahan cinderamata. (Dok/IR/RSPG/6/5/2024)