Selasa, 16 Januari 2024 13:28 WIB

Penandatanganan Perjanjian Kerjasama Pengampuan Layanan Prioritas dengan RSUD Tenriawaru Bone

Responsive image
Humas - RSUP dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar
147

Makassar (11/01) - Direktur Utama RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar, Bapak Prof. Dr. dr. Syafri Kamsul Arif, Sp.An, KIC, KAKV menandatangani dokumen Perjanjian Kerjasama Jejaring Pengampuan Layanan Prioritas antara RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar dengan RSUD Tenriawaru Bone.

Direktur Utama dalam sambutannya menyampaikan bahwa dengan adanya program pengampuan yang menjadi atensi dari Menteri Kesehatan ini, diharapkan dapat membuka akses layanan seluas – luasnya kepada seluruh masyarakat di tingkat daerah yang tentunya diiringi dengan peningkatan kompetensi dari SDM yang ada. Pada kesempatan tersebut, Direktur RSUD Tenriawaru Bone, Bapak dr. H. A. Muhammad Syahrir menyampaikan ucapan terima kasih kepada Jajaran Direksi dan seluruh tim yang telah berkontribusi atas bimbingan dan kerjasama yang terjalin.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bone, dr. Hj. Nurminah, M. Kes., turut menyaksikan penandatanganan perjanjian dokumen perjanjian kerjasama yang meliputi program pengampuan layanan prioritas layanan Kanker, Jantung, Stroke, Uronefrologi, Kesehatan Ibu dan Anak, Kesehatan Jiwa, Gastroenterohepatologi, Respirasi dan Tubercolosis, serta layanan Diabetes Melitus.

Kegiatan pengampuan ini telah sampai di tahap penandatanganan dokumen perjanjian kerjasama setelah dilakukannya visitasi ke RSUD Tenriawaru Bone pada bulan Oktober tahun 2023.