Jumat, 24 November 2023 11:07 WIB

JCI Trennial Survey : RSCM Kembali Siap Akreditasi Internasional

Responsive image
Yogi/Humas - RSUP dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta
797

Jakarta (20/11) - Setelah sukses dua kali meraih akreditasi Joint Commission International (JCI),
RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM) kembali melakukan akreditasi untuk keempat kalinya.
JCI Triennial Survey dilaksanakan selama tujuh hari mulai tanggal 13-19 November 2023. Tim JCI
diketuai oleh Frank Dawood dan juga merupakan asesor yang didampingi oleh 4 asesor lainnya.
Tim ini, melakukan telusur ke unit-unit layanan di RSCM yang berpotensi memiliki resiko tinggi bagi pelayanan dan keselamatan pasien. 

Asesor melakukan telusur dan asesmen ke unit-unit pelayanan mulai dari alur, prosedur, hingga patient safety. Kemudian, temuan-temuan yang dijumpai dilapangan akan dibahas setelah telusur selesai dilakukan tiap harinya untuk tutup temuan dan tidak menjadi temuan berulang pada hari berikutnya.

Akreditasi JCI merupakan salah satu elemen penting bagi rumah sakit khususnya RSCM, karena dapat menjadi bukti atas kualitas layanan yang diberikan kepada pasien. Joint Commission International (JCI) merupakan lembaga akreditasi unggulan berskala internasional yang ditujukan untuk sektor pelayanan kesehatan. Lembaga ini telah berdiri sejak tahun 1951 dan memiliki standar akreditasi yang telah diakui sejak tahun 1994. 

Selain itu, akreditasi JCI juga berhasil menciptakan standar kualitas pelayanan kesehatan yang seragam di lebih dari 100 negara, tersebar mulai dari Eropa, Asia, Afrika, Amerika Selatan, hingga Timur Tengah. RSCM secara berkesinambungan melakukan akreditasi tersebut agar mutu pelayanan rumah sakit tetap terjaga, karena kualitas layanan rumah sakit yang sudah terakreditasi JCI telah diakui secara internasional.

Pada upaya peningkatan mutu tersebut, berdasarkan pada Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2023 Tentang Kesehatan Pasal 178. Bukan hanya itu saja, mengingat bahwa RSCM merupakan rumah sakit rujukan nasional sehingga mutu pelayanan kesehatan perlu dijaga dan ditingkatkan dalam melayani setiap elemen masyarakat di negeri ini.