Senin, 05 Desember 2022 22:38 WIB

Sosialisasi Keamanan Vaksinasi Covid-19 Pada Kelompok Lanjut Usia

Responsive image
(Ikj, Rfs) - Sekretariat Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan
442

JAKARTA - Covid-19 masih menjadi penyakit yang perlu diwaspadai di Indonesia saat ini. Dalam beberapa minggu terakhir, terjadi tren peningkatan kasus positif Covid-19 akibat subvariant baru omicron. Pemerintah telah melakukan berbagai upaya dalam hal pencegahan infeksi Covid-19, salah satunya lewat Program Vaksinasi Covid-19. Vaksin covid 19 diberikan kepada seluruh masyarakat yang layak vaksin, salah satunya adalah kelompok lanjut usai (lansia). Kelompok lansia merupakan kelompok rentan, karena kekebalan tubuhnya yang menurun seiring bertambahnya usia. Karena itu, kelompok lanjut usia merupakan kelompok prioritas untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19 setelah Tenaga Kesehatan (05/12) .

“Kemenkes telah memberikan booster kedua bagi kelompok lansia per November 2022. Capaian vaksinasi nasional untuk kelompok lanjut usia masih belum memenuhi target nasional. Sebanyak tujuh dari 34 provinsi di Indonesia belum dapat mencapai 70% target vaksinasi lansia dosis pertama” ujar Plt Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan, dr. Yanti Herman, SH, MH.Kes dalam sambutannya membuka acara Sosialisasi Tentang Keamanan Vaksinasi Covid-19 Pada Kelompok Lanjut Usia. Acara ini diselenggarakan secara daring dan dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi dan Kabupaten/Kota serta perwakilan dari Organisasi Profesi.

dr. Yanti mengatakan bahwa dalam pelaksanaannya terdapat beberapa hal yang menjadi kendala dalam proses vaksinasi kelompok lansia antara lain tentang keamanan vaksin dan kondisi layak vaksin bagi kelompok lanjut usia. Tenaga Kesehatan yang bertugas menjadi vaksinator, sering kali tidak yakin untuk dapat memberikan vaksinasi saat pasien memiliki penyakit komorbid tertentu. dr. Yanti Berharap dengan adanya kegiatan ini vaksinator tidak akan ragu lagi untuk memberikan vaksin covid 19 kepada kelompok lansia.

Dalam kesempatan yang sama Sekretaris Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan dr. Azhar Jaya, SKM, MARS juga memaparkan bahwa booster vaksin covid 19 ini sangat penting bagi kelompok lansia karena berdasarkan data dari Rumah Sakit Darurad Covid (RSDC), pasien ICU paling banyak didominasi oleh Lansia. “ ayo kita kejar percepatan booster vaksinasi lansia, karena lansia menjadi yang paling beresiko tinggi mengalami perburukan kondisi kesehatnnya jika terkena virus covid 19” tambah dr. Azhar Jaya. (Ikj, Rfs)