Kamis, 16 Juni 2022 16:13 WIB

Visitasi RSUD Raja Ahmad Tabib ke RS Kanker Dharmais

Responsive image
Humas - RS Kanker Dharmais Jakarta
337

JAKARTA - Manajemen Pusat Kanker Nasional RS Kanker Dharmais menerima kunjungan kerja dari RSUD Raja Ahmad Tabib Tanjung Pinang yang dilaksanakan pada  Rabu 8 Juni 2022. Hadir pada kesempatan tersebut Direktur Utama, dr. R. Soeko W. Nindito D., MARS., Direktur Perencanaan, Organisasi dan Umum, dr. Ockti Palupi Rahayuningtyas, MPH., MH.Kes, Plt. Direktur SDM, Pendidikan dan Penelitian drg. Inda Torisia Hatang, MKM, dan menyambut langsung rombongan visitasi dari RSUD Raja Ahmad Tabib yang dipimpin oleh Direktur RSUD Raja Ahmad Tabib Provinsi Kepulauan Riau Dr. dr. A. Yusmanedi, MMRS, Sp.EM.

Adapun tujuan kunjungan kerja RSUD Raja Ahmad Tabib adalah studi banding terkait rencana pembuatan bunker radioaktif yang akan di tempatkan di RSUD tersebut.

Dalam kunjungan kerja tersebut rombongan dari RSUD Raja Ahmad Tabib diajak berkeliling mengunjungi bunker Intalasi Radioterapi Pusat Kanker Nasional RS Kanker Dharmais.

Diharapkan setelah kunjungan kerja ini pengembangan pengadaan bunker di RSUD Raja Ahmad Tabib dapat terealisasi dengan baik sesuai standar.