Selasa, 10 Mei 2022 11:11 WIB

Halalbihalal Hari Raya Idul Fitri 1443 H RS Kanker Dharmais

Responsive image
Humas – RS Kanker Dharmais - RS Kanker Dharmais Jakarta
283

Jakarta, - Manajemen dan Civitas Hospitalia RS Kanker Dharmais telah mengadakan halalbihalal pada tanggal 9 Mei 2022 di Auditorium RS Kanker Dharmais.

Acara halalbihalal dihadiri oleh Direktur Utama dan Sekaligus Plt. Direktur Pelayanan Medik, Keperawatan dan Penunjang, dr. R. Soeko Werdi Nindito D., MARS, Direktur Keuangan dan BMN , Nugroho Tam Tomo SE, MKes, Plt. Direktur SDM, Pendidikan dan Penelitian, drg. Inda Torisia Hatang, MKM dan Direktur Perencanaan, Organisasi dan Umum, dr. Ockti Palupi Rahayuningtyas, MPH,MH.Kes, turut hadir pada acara tersebut pejabat serta staf di lingkungan RS Kanker Dharmais.

Mengawali acara halalbihalal adalah pemberian sambutan oleh Direktur Utama RS Kanker Dharmais. Dalam  sambutannya, Direktur Utama RS Kanker Dharmais menyampaikan beberapa hal yang perlu diingat dan dilanjutkan kembali tugas-tugas serta cita-cita RS Kanker Dharmais untuk menjadi National Cancer Center dalam pelayanan, pendidikan dan penelitian sesuai program Kementerian Kesehatan RI.

Direktur Utama RS Kanker Dharmais juga menyampaikan untuk mencapai NCC (National Cancer Center), maka kita harus memiliki kemampuan yang lebih dan moment halalbihalal ini sekaligus untuk memberikan kekuatan yang kita miliki berupa semangat persaudaraan yang kuat, saling menolong, saling membangun, saling mengingatkan dan saling menjaga, demi layanan kanker terbaik bagi masyarakat.

“Kepada Bapak/Ibu semua, atas nama Dewan Pengawas dan Jajaran Direksi dengan penuh kerendahan hati, penuh doa dan harapan, bahwa kita bisa mengatasi ini semua, membangun NCC Indonesia yang membanggakan, bersama sama dengan segala daya upaya”, ucap Direktur Utama RS Kanker Dharmais.