Minggu, 12 November 2023 16:19 WIB

Dirjen Yankes terima penghargaan e-Monev Award 2023 dan Serahkan Piagam Penghargaan Lomba Video Program Inisiatif Peningkatan Layanan Sarpras RS

Responsive image
rfs - Sekretariat Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan
252

Jakarta (11/11) – Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan, dr. Azhar Jaya, SH, SKM, MARS menerima langsung penghargaan e-Monev Award 2023 atas nilai kinerja anggaran tertinggi Tahun 2022, pada gelaran Pameran Inovasi dan Teknologi Kesehatan 2023. Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan RI, Kunta Wibawa Dasa Nugraha, S.E.,M.A.,Ph.D menyerahkan langsung piagam penghargaan tersebut kepada Dirjen Yankes. Dikesempatan yang sama, dr. Azhar Jaya, SH, SKM, MARS turut pula menyerahkan piagam penghargaan dan hadiah Lomba Video Program Inisiatif Peningkatan Layanan Sarana dan Prasarana Rumah Sakit yang diselenggarakan dalam rangka memeriahkan Hari Kesehatan Nasional ke-59.

Penghargaan ini diberikan dalam rangka meningkatkan kualitas pelaporan pelaksanaan program dan kegiatan Kementerian Kesehatan melalui aplikasi electronic monitoring and evaluation (e-Monev) yang dilakukan oleh Unit Utama, Unit Kerja/UnitPelaksana Teknis Vertikal NonBLU, Unit Kerja/Unit Pelaksana Teknis Vertikal BLU, serta Unit Kerja Dekonsentrasi.

Lomba Video Program Inisiatif Peningkatan Layanan Sarana dan Prasarana RS di menangkan oleh Rumah Sakit Jiwa dr. H. Marzoeki Mahdi Bogor, kemudia juara kedua diraih oleh Rumah Sakit Kanker Dharmais, serta juara ketiga ditempati oleh Rumah Sakit Anak dan Bunda Harapan Kita. Pemberian penghargaan dan penyerahan hadiah dilaksanakan pada acara Pameran Inovasi dan Teknologi Kesehatan 2023, di area Stand Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan.