Rabu, 01 November 2023 13:58 WIB

Live Surgery Explore Models of Treatment for Kidney Stobe and BPH in Urology ECIRS ThuLEP & SBES

Responsive image
Hukermas - RSUP Persahabatan Jakarta
155

Jakarta (31/10) - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-60 yang jatuh pada tanggal 7 November 2023, Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan menyelenggarakan rangkaian kegiatan Webinar Live Surgery Explore Models of Treatment for Kidney Stobe and BPH in Urology ECIRS ThuLEP & SBES. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 31 Oktober 2023 bertempat di Auditorium dr. Soepandi Moekajin, Sp. P, Gedung Griya Puspa Lt. 2.

"Terima kasih kepada pembicara pada hari ini yang nantinya akan memberikan materi yang sangat bermanfaat bagi kita semua mengenai bedah langsung untuk mengeksplorasi cara pengobatan batu ginjal dan BPH di bidang Urologi. Saya yakin, salah satu bagian yang paling menarik dari materi kuliah ini adalah penggunaan teknik baru dalam penanganan operasi batu ginjal dan BPH", demikian arahan dari Direktur Medik dan Keperawatan dr. Andi Yussianto, M.Epid saat membuka acara.

Sebagai informasi, RSUP Persahabatan merupakan pusat perawatan penyakit pernapasan di Indonesia. Rumah Sakit Persahabatan juga memiliki layanan unggulan utama, yaitu Uronephrology. Jadi, ini adalah tempat yang tepat untuk mengadakan acara semacam ini", jelas dr. Andi.

Adapun yang menjadi pembicara pada webinar ini:

  1. Cessare Marco Scoffone, MD : ThuLEP: Tips & Technique for a Safer Procedure
  2. Cecilia Maria Cracco, MD, PhD: ECIRS: How to impove Outcome with ECIRS
  3. Dody Hami Seno, MD & Andar R Siregar, MD: Difficult Situation SBES ( Simultaneous Bilateral Endoscopic Surgery) Tips & Trick

Hari Ulang Tahun ke-60 RSUP tahun 2023 ini mengangkat tema “Bangkit Bersama Rumah Sakit Persahabatan” dengan ketua panitia dr.Hayatun Nufus, Sp.PD,KHOM, FINASM.