Selasa, 08 Agustus 2023 15:48 WIB

Peringatan Pekan ASI Sedunia 2023 di RSUP Dr. Kariadi

Responsive image
Humas - RSUP dr. Kariadi Semarang
265

Semarang (07/08) – Memperingati Pekan ASI Sedunia atau World Breastfeeding Week yang diperingati tanggal 1 – 7 Agustus 2023, RSUP Dr. Kariadi menyelenggarakan beberapa kegiatan. Diantaranya adalah Senam Bugar Bersama, Seminar Kesehatan Online, serta Kunjungan ke Klinik Laktasi RSUP Dr. Kariadi.

Kampanye pekan ASI tahun ini mengusung tema “Bersama-sama, Dukung Ibu Sukses Menyusui dan Bekerja”. Bagi ibu yang bekerja, dukungan dari segala aspek mulai dari keluarga, hingga tempat bekerja yang menghargai hak-hak seorang ibu menyusui, sangat diperlukan. Direktur Utama RSUP Dr. Kariadi, drg. Farichah Hanum, M.Kes dalam acara Senam Bugar Bersama menyampaikan bahwa saat ini banyak ibu muda yang tengah meniti karir dan bekerja di perkantoran harus memenuhi perannya sebagai seorang ibu yang memberikan ASI kepada buah hatinya. RSUP Dr. Kariadi, selalu berupaya untuk memberikan dukungan dengan menyediakan ruang “Pojok ASI”, dimana ruangan ini disediakan untuk memenuhi keperluan seorang Ibu yang akan memberikan ASI kepada buah hatinya secara nyaman dan aman.

Sementara itu dalam Seminar Kesehatan Online Pekan ASI Sedunia yang dilaksanakan pada hari Senin (7 Agustus 2023), hadir dr. Agoes Oerip Poerwoko SpOG(K), MARS sebagai keynote speaker yang menyampaikan materi “Kebijakan RSUP Dr. Kariadi tentang IMD”. Selain itu dr. Yetty Movieta Nency, Sp.A(K) juga turut memberikan materi “Ibu Bekerja Masih Bisa Memberikan ASI Eksklusif”. Dari sisi gizi bagi Ibu menyusui, hadir dr. Febe Christianto, Sp.GK(K) dengan tema “Gizi Ibu Menyusui, Kunci Sukses 1000 HPK”. Dan Ibu Sri Hidayati, S.Kep, Ners, M.Kes sebagai narasumber terakhir memberikan Strategi Sukses Menyusui Pada 1000 HPK.