Rabu, 07 Juni 2023 10:58 WIB

Sosialisasi Pembangunan ZI di RSPON Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono

Responsive image
t.a / Humas - RS Pusat Otak Nasional Prof. Dr.dr.Mahar Mardjono Jakarta
145

RSPON- Senin 6 Juni 2023 bertempat di Studio Mini Lt.12 Gedung B RSPON Prof Dr dr Mahar Mardjono Jakarta, dalam rangka RSPON menuju WBK/WBBM mengadakan Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas untuk seluruh pegawai RSPON secara zoomeeting. Hadir sebagai pembicara dr. Adin  Nulkhasanah, Sp.S, MARS yang menyampaikan mengenai Pembangunan Zona Integritas, Dra. Masfiah, Apt yang menyampaikan mengenai Anti Korupsi, Elis Nurhayati Agustina, M.Kep., Sp.KMB yang menyampaikan mengenai Budaya Kerja, Drs. Suparno, MM yang menyampaikan mengenai Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP), dan Ari Purwohandoyo, SKM, MARS yang akan menyampaikan mengenai Pelayanan Prima yang
dimoderatori oleh Dyah Kartika Putri, S.Kep., Ners.

dr. Adin Nulkhasanah, Sp.S, MARS selaku Direktur Utama menyampaikan kawasan WBK/WBBM yaitu Predikat yang diberikan kepada suatu kawasan yang seluruh unit kerja di dalamnya telah berhasil melaksanakan reformasi birokrasi dengan baik, memenuhi indikasi bebas dari korupsi, pelayanan publik yang prima, dan berkinerja tinggi, serta terdapat keterpaduan/integrasi proses bisnis layanan antar unit kerja dalam Kawasan. dr Adin pun menyampaikan upaya yang dilakukan untuk mencapai WBK tahun 2023 yaitu RSPON Bersih seperti Hindari Segala Bentuk Korupsi (Gratifikasi, Suap, Benturan Kepentingan, Pemerasan, Kecurangan), Budayakan Hidup Sehat Tanpa Korupsi, dan Selalu Berpegang Teguh Pada Agama dan Etika serta Kualitas Layanan seperti Berikan Pelayanan Prima, Selalu Berinovasi Pada Layanan Publik dan Laksanakan Budaya Kerja Kemenkes ( IT, 2K,3S,4M DAN 5R), yang dilanjutkan oleh Ari Purwohandoyo, SKM, MARS yang menyampaikan mengenai Pelayanan Prima, tujuan pelayanan prima di rumah sakit yaitu

  1. Untuk menimbulkan kepercayaan dan kepuasan kepada pelanggan
  2. Untuk menjaga agar pelanggan merasa dipentingkan dan diperhatikan
  3. Untuk mempertahankan pelanggan agar tetap setia menggunakan barang/jasa yang   ditawarkan.
  4. Untuk memberikan pelayanan yang bermutu tinggi kepada pelanggan.
  5. Untuk menimbulkan keputusan dari pihak pelanggan agar segera membeli barang/jasa
  6. Untuk menumbuhkan kepercayaan pelanggan terhadap pelanggan terhadap barang/jasa yang ditawarkan.
  7. Untuk menghindari terjadinya tuntutan-tuntutan yang tidak perlu dikemudian hari terhadap RS

Materi Budaya Kerja yang disampaikan oleh Elis Nurhayati Agustina, M.Kep., Sp.KMB, pada pemaparannya Ibu Elis menyamopaikan mengenai manfaat budaya kerja untuk Meningkatkan produktivitas kerja dengan kualitas baik, Membuka seluruh jaringan komunikasi, Menumbuhkan  keterbukaan, kebersamaan dan Kerjasama, Meningkatkan kepuasan kerja dan pelanggan serta Mempercepat penyesuaian diri dengan perkembangan misalnya tuntutan pelanggan, kemajuan ilmu pengetahuan dan tekhnologi informasi

Artikel ini juga dapat di lihat di
https://www.instagram.com/rumahsakitotak/ https://twitter.com/rumahsakitotak